Social Icons

Rabu, 25 Juli 2012

CARA MUDAH DAPAT UANG LEWAT MENULIS

menulis mungkin bagi sebagaian orang menulis adalah sesuatu yang merepotkan, dan bahkan ada yang berfikir bahwa menulis itu tidak ada gunanya. (hah?)
bagi seorang blogger, menulis adalah suatu kewajiban untuk mempertahankan eksistensi blognya. entah itu menulis tentang artikel yang jarang dipublikasikan orang, menulis review tentang software atau file yang disediakan di blognya, dan lain-lain.
tapi bagi orang yang mampu melihat peluang, menulis adalah sesuatu yang bisa dijadikan alat pengeruk rupiah yang mudah.(wew, sepertinya ada gunanya juga menulis). bagaimana tidak mudah, hanya dengan menulis saja kita bisa dapat honor yang lumayan buat jajan. tapi tentunya tidak asal menulis…

okey, yang akan saya tekankan disini adalah menulis opini publik. anda dapat mengirimkannya ke media cetak maupun internet. dan tentunya dapat honor. bayangkan, apabila satu tulisan kita masuk koran setingkat kompas, kita akan mendapat honor 1juta 500ribu rupiah (saat saya menulis artikel ini, mungkin ketika anda membaca artikel ini honornya sudah dinaikkan). lumayan banget kan untuk sebuah tulisan yang kita tulis tidak sampai satu hari. selain itu bangga juga loh kalau tulisan kita dibaca orang banyak.
langsung saja saya ajari tips untuk menulis opini publik.
  • pertama : pemilihan tema tulisan
tema yang anda suguhkan haruslah aktual (tidak ketinggalan jaman). hal ini bisa anda siasati dengan menonton TV berita terbaru atau membaca koran terbaru. carilah berita terhangat dan kontroversial (contoh yang tidak kontroversial: matahari terbit dari timur). tulisan anda akan lebih bagus kalau sesuai dengan bidang anda.
  • kedua : gaya penulisan
gaya penulisan anda boleh deduktif ataupun induktif. terserah anda main ideanya ditaruh di awal atau akhir. yang penting adalah buat tulisan anda semenarik mungkin. anda bisa menambahkan fakta yang belum banyak orang tahu. ini akan jadi poin plus tersendiri bagi penerbit. gunakanlah ejaan yang dibenarkan. apabila anda menambahkan bahasa yang tidak baku, anda bisa memberi tanda kutip di kalimat itu(misalnya: politikus itu “nyeleneh”). gunakan juga bahasa ilmiah agar tulisan anda semakin dilirik. tapi gunakan bahasa ilmiah yang sudah umum karena tulisan anda tidak hanya akan dibaca kaum intelek. tapi juga masyarakat awam.
  • ketiga : cara penulisan
ini adalah yang paling vital. karena ini yang sangat mempengaruhi dilirik tidaknya tulisan anda.
pada bagian pertama atau pembuka, suguhkan kalimat yang akan langsung membuat pembaca tertarik. kemudian anda jabarkan apa keunikan atau keistimewaan tema yang anda angkat. jabarkan idealitas (apa yang seharusnya terjadi) dari tema anda (contoh: politikus seharusnya memperjuangkan kepentingan rakyat melalui partai politiknya).
pada bagian tengah, anda jabarkan realitas yang ada (misal: tapi politikus sekarang hanyalah memperkaya diri mereka sendiri). kata “tapi” disini menggambarkan idealitas dan realitas sangatlah bertolak belakang. anda jabarkan kenapa hal itu dapat terjadi menurut pandangan anda. ini juga bisa di tambahi data-data akurat dari berbagai sumber untuk memperkuat pandangan anda.
pada bagian akhir, anda tawarkan solusi kepada pembaca. solusi ini haruslah murni dari anda sendiri. karena opini adalah karya ilmiah yang lebih menonjolkan subyektifitas sebagai pemecah masalah. solusi yang anda tawarkan haruslah logis dan kalau bisa anda lebih spesifikkan siapa yang akan melakukan solusi anda tersebut (misalnya: partai politik harusnya mengadakan seleksi untuk kelayakan kader partainya).


nah, seperti itulah cara menulis opini menurut versi saya. anda bisa mengembangkannya sendiri. dan janganlah berhenti sebatas membaca artikel ini. mulailah menulis sekarang. sesuatu yang tidak pernah dimulai, tidak akan pernah ada.

untuk mengirim tulisan anda. baca postingan saya tentang kumpulan email media massa untuk mengirim tulisan kita.. AYO MENULIS…!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 
Blogger Templates